Informasi Terkait Negara Penempatan
Silakan pilih kategori informasi yang anda inginkan.
Asuransi dan Kesehatan
Sebelum Anda berangkat ke Islandia, kami sangat menyarankan Anda mengambil asuransi perjalanan komprehensif yang akan mencakup biaya medis di luar negeri, termasuk evakuasi medis. Pastikan bahwa asuransi Anda menjamin risiko-risiko yang mungkin Anda temui selama Anda berada di Islandia dan periksa apa saja kondisi ataupun risiko yang tidak dijamin dalam kebijakan. Biaya pengobatan WNI ketika berada di luar negeri adalah tanggung jawab pribadi sebagaimana ketika WNI berada di Indonesia.
C. Bagaimana cara mendapatkan pertolongan?
Hubungi terlebih dahulu keluarga, teman, penerbangan, agen travel, maupun asuransi perjalanan Anda.
Nomor darurat Islandia :
- Nomor Darurat : tekan 112
- Polisi : tekan 444 / 1000
- Ambulans : tekan 112
- Pertolongan Medis di Reykjavik : tekan 544 / 4114 (pada jam kerja)
- Pertolongan Medis di Reykjavik : tekan 544 / 1770 (di luar jam kerja)
- Bantuan Medis : tekan 1770
- Darurat Kesehatan Gigi : tekan 575 / 0505
- Informasi : tekan 1819
- Telegrams : tekan 1446
- Alchoholics Anonymous : tekan 551 / 2010
Perjalanan dan Destinasi Lokal
Memperhatikan tanda keselamatan pada saat berpergian ke lokasi daerah pegunungan karena rentan akan terjadinya runtuhan es, dan hal lainnya yang dapat menyebabkan kecelakaan. Dapatkan info terbaru dari pemandu lokal apabila melakukan tracking di area pegunungan, selalu waspada dan ikuti petunjuk yang ada, termasuk kondisi alam. Berkendara di Islandia membutuhkan waktu yang lama dikarenakan kondisi jalan yang kecil dan licin, agar selalu berhati-hati dalam berkendara.
A. Makanan Halal
- Makanan Asia/Indonesia, Restauran Philipina-Indonesia;
Alamat: Muli 7, Reykjavik; telp: +354 553 7700;
buka: jam 10.30 s/d 21.00
https://www.facebook.com/search/110398488982884/places-in/107287559351594/places/intersect/
B. Hal - Hal Yang Perlu Diketahui Oleh WNI
- Pada musim semi, kebanyakan hotel di Islandia sudah terisi penuh, agar mengatur jadwal perjalanan dengan baik.
- Pada musim dingin tempat-tempat wisata yang tetap buka: Blue Lagoon Geothermal Spa (pemandian air panas) Geyser Hot Spring Area; Gullfoss Waterfall. Namun jalan menuju tempat-tempat tersebut semuanya tertutup salju dan cukup licin, memerlukan pengalaman berkendara diatas salju/es.
Mata Uang dan Penukaran
Mata uang resmi Islandia adalah Islandia Krona (ISK). Penukaran mata uang Euro dapat dilakukan di Bandara, stasiun kereta central, pusat kota atau di daerah sekitar hotel besar. Anda disarankan untuk membawa mata uang Dollar Amerika Serikat atau Pound sterling untuk penukaran uang setempat.
1 US$ : 113,83 ISK ; 1 EUR : 127, 96 (per 26 Sept. 2016)
Hukum dan Kebiasaan Setempat
A. Tindak Pidana
Setiap orang yang berada di Islandia, termasuk WNI, harus menghormati dan tunduk pada hukum dan peraturan setempat. Apabila Anda melanggar hukum dan peraturan setempat, Anda dapat dideportasi, ditangkap, atau ditahan oleh otoritas setempat.
B. Penangkapan dan Penahanan
Apabila Anda ditangkap atau ditahan oleh otoritas setempat, Anda memiliki hak meminta Kepolisian atau otoritas setempat lainnya untuk memberikan notifikasi terkait penangkapan atau penahanan Anda kepada Perwakilan RI terdekat. Dalam hal Anda memutuskan untuk tidak menggunakan hak pemberian notifikasi, maka Perwakilan RI tidak akan mengetahui perihal penangkapan atau penahanan Anda dan tidak dapat memberikan bantuan kekonsuleran yang diperlukan selama proses penangkapan atau penahanan Anda.
Informasi lebih lanjut mengenai bantuan yang dapat diberikan apabila terjadi insiden penangkapan atau penahanan, lihat (link ke laman Emergency Resources)
C. Hukuman untuk Kejahatan Narkoba
Membawa dan mengedarkan Narkoba walaupun dalam jumlah kecil akan mengakibatkan pengenaan tindakan hukum dan bahkan pendeportasian langsung.
D. Hukum Lainnya
- Melakukan tindak pidana di Islandia dapat menyebabkan larangan untuk masuk ke seluruh wilayah eropa seperti halnya wilayah Eropa lainnya.
- Berkendara dengan pengaruh alkohol merupakan pelanggaran hukum.
E. Hal - Hal Lain Yang Perlu Diketahui Oleh WNI
Agar selalu membawa dokumen pengenal diri untuk menghindari pengecekan oleh para penegak hukum setempat.
Keselamatan dan Keamanan
A. Terorisme
Ancaman terorisme saat ini dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja bagi semua negara, diharapkan untuk menghindari daerah yang berpotensi terjadi aksi terorisme. Akhir-akhir ini terdapat serangkaian eskalasi serangan teroris pada beberapa kota di Eropa, dan besar kemungkinan eskalasi tersebut akan meningkat, dihimbau untuk selalu waspada dan terus memperhatikan informasi terbaru terkait kondisi keamanan.
B. Kriminalitas
Tingkat kriminalitas relatif rendah akan tetapi masih terdapat kriminalitas terhadap orang asing seperti pencurian rumah, perampokan, dan serangan fisik. Pada beberapa tempat seperti bar masih terdapat sikap anti sosial terhadap orang asing, utamanya daerah Reykjavik.
C. Kerusuhan Sipil / Ketegangan Politik
Masih terdapat demonstrasi damai di beberapa tempat, agar menghindari kerumunan massa yang ditakutkan akan berujung kepada kekerasan.
D. Bencana Alam, Cuaca Buruk dan Iklim
Iklim di Islandia dapat berubah sewaktu-waktu, agar menghubungi badan meteorologi setempat pada (+354) 522-6000, (+354) 902-0600, informasi tersedia dalam bahasa inggris, 24/7. Beberapa tempat di Islandia dapat terjadi badai tanah dan debu.
E. Hal - Hal Lain Yang Perlu Diketahui Oleh WNI
Dihimbau kepada WNI yang sedang bepergian ke Islandia agar harus selalu waspada, menghindari aksi-aksi kerusuhan atau demonstrasi serta selalu menjaga dengan baik dokumen-dokumen perjalanan dan barang-barang berharga.
Telekomunikasi
Berikut beberapa daftar operator telepon di Islandia:
- Siminn
- Vodafone
- TAL
- Nova
Keempatnya menjangkau sebagian besar Islandia, termasuk sebagian besar wilayah yang tidak berpenghuni. Semua perusahaan-perusahaan ini menjual kartu telepon GSM pra-bayar dan menawarkan layanan GSM / GPRS. Pengunjung juga dapat membeli kredit isi ulang di sebagian besar SPBU atau toko-toko di Islandia.
Pengunjung juga bisa menyewa WiFi portable atau iPad di Trawire dan menggunakannya di mana saja di Islandia. Terhubung ke Internet dengan harga tetap dan penggunaan data yang tak terbatas.
Kode ke Islandia dari luar negeri adalah +354 ditambah jumlah tujuh digit. Panggilan jarak jauh dapat dibuat ke Eropa dan Amerika Serikat dengan panggilan 00 ditambah kode negara dan nomor telepon yang ingin dicapai.
A. Hal - Hal Yang Perlu Diketahui Oleh WNI
Pengunaan telepon genggam banyak digunakan di negara tersebut dan operator yang menangani hal tersebut cukup bervariasi.
Persyaratan Masuk/Keluar
Bagi WNI, untuk dapat masuk dan keluar di Islandia dibutuhkan visa dan paspor. WNI diharuskan mengajukan permohonan visa untuk mengunjungi Islandia sesuai dengan keperluan kunjungan. Dalam mengajukan permohonan visa, Anda dianjurkan untuk memiliki Paspor RI dengan masa berlaku minimal 6 (enam) bulan sebelum jadwal kepulangan.
Pemegang Paspor Diplomatik dan Dinas RI diharuskan mengajukan permohonan visa untuk mengunjungi Islandia.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai paspor dan visa dapat langsung menghubungi :
Islandia Embassy Jakarta
JI. Lebak Bulus Raya, Taman Lestari Indah Kav N-17
Lebak Lestari Indah, Jakarta 12440
No. Telp : +62 21-7591-8105; +62 21-7591-8107
No. Fax : +21-7591-8106
Email : maxigunawan@gmail.com
A. Umum
Islandia termasuk dari salah satu negara Eropa yang memerlukan visa schengen untuk masuk kedalam negara tersebut. Perhatikan masa berlaku paspor dan visa untuk mencegah terjadinya overstay dan akan berimbas pada masalah keimigrasian.
B. Hal - Hal Lain Yang Perlu Diketahui Oleh WNI
Agar memperhatikan persyaratan keluar dan masuk daerah dan kebutuhan dokumen yang dibutuhkan untuk menghindari permasalahan keimigrasian dan hukum setempat.
Informasi Umum
Islandia adalah sebuah negara Nordik yang terletak di sebelah barat laut Eropa dan sebelah Utara Samudera Atlantik, yang terdiri dari Pulau Islandia dan beberapa pulau kecil disekitarnya. Islandia terletak 300 kilometer di sebelah Timur Greenland dan 1.000 kilometer dari Norwegia.
Kode Telepon:
+354
Zona dan Perbedaan Waktu:
Berada di zona waktu GMT +0. Memiliki perbedaan waktu 7 jam lebih lambat dari Jakarta (WIB)
Jenis Soket/Colokan Listrik:
Tipe C dan F
Himbauan Perjalanan
Keseluruhan area di Islandia relatif aman. Akan tetapi, kami tetap menyarankan Anda untuk memperhatikan beberapa hal terkait aspek keamanan diri sendiri.